Lowongan Kerja TKI Ke Luar Negeri : Peluang Kerja bagi Ribuan TKI Di Kuwait

Lowongan Kerja TKI Ke Luar Negeri : Peluang Kerja bagi Ribuan TKI Di Kuwait

Lowongan Kerja TKI Ke Luar Negeri : Peluang Kerja bagi Ribuan TKI Di Kuwait.
Perusahaan lokal serta multinasional yang terletak di Kuwait dan berfokus pada sektor industri maupun jasa saat ini memerlukan dukungan Tenaga Kerja Indonesia (TKI) yang memiliki kualifikasi serta keahlian tertentu, dengan total kuota sejumlah 1.887 kandidat.


Dengan ketersediaan lowongan kerja di Kuwait maka mengindikasikan akan adanya peluang emas yang mesti segera ditindaklanjuti. Hal mengenai kebutuhan akan SDM terampil asal Indonesia tercetus melalui forum Indonesia Table Top Meeting 2012 (bulan Juli 2012), di mana banyak perusahaan asal Kuwait yang akan berpartisipasi sebagai pengguna jasa TKI, yaitu beberapa di antaranya : M.H. Alshaya & Kuwait Automotive Company dalam bidang produksi kendaraan bermotor, Radisson Blu Hotel, restoran McDonalds, Al Ghanim Industries, Kout Food Group serta Mustafa Karam & Sons Company.

Sementara itu, bidang-bidang yang tersedia pada peluang kerja di Kuwait yakni dirinci sebagai berikut : 409 kandidat sebagai teknisi manufaktur, 150 kandidat sebagai ahli las, 163 kandidat sebagai mekanik serta 365 kandidat sebagai tenaga perawat kesehatan.

Melonjaknya ketersediaan lowongan TKI Kuwait ternyata terjadi sesudah moratorium pengiriman tenaga kerja dijalankan oleh pemerintah Indonesia, alhasil pasokan TKI terampil ke negeri yang melimpah akan sumber daya minyak tersebut menjadi menurun drastis. Tidak sedikit perusahaan besar di Kuwait yang kehilangan banyak SDM profesional dari Indonesia yang ternyata mempunyai kelebihan yang variatif, contohnya disebabkan oleh kesamaan agama.
Get widget