Home » cpns » Pemkot Gelar Tes Kompetensi Bidang Demi Dapatkan CPNS Berbobot
Pemkot Gelar Tes Kompetensi Bidang Demi Dapatkan CPNS Berbobot
17.12.13
Kategori:
cpns
Surabaya - Pemkot Surabaya berencana melakukan tes kemampuan dasar (TKD) bagi ribuan pelamar kerja. Namun demi peningkatan kualitas pegawai, pemkot menggelar Tes Kompetensi Bidang (TKB) untuk 1.680 peserta lolos, Rabu (18/12/2013).
Dari 9.078 CPNS yang mengikuti TKD, baru 1.680 yang tersaring untuk mengikuti TKB. Jumlah tersebut terbagi 39 orang untuk formasi Perantara Hubungan Luar Negeri dan sisanya masuk ke dalam tes formasi lainnya.
"Mulanya, Pemkot Surabaya memang tidak melaksanakan TKB. Seiring berjalannya waktu, TKB dirasa sangat penting guna menyaring CPNS yang berkualitas," kata Kepala Badan Kepegawaian dan Diklat, Mia Santi Dewi dalam jumpa pers, Selasa (17/12/2013).
TKB ini dibagi menjadi dua, khusus untuk formasi Prantara Hubungan Luar Negeri digelar 18 Desember 2013 di Pusat Budaya dan Bahasa ITS. Tes ini dimulai pada pukul 08.00 WIB. Sementara untuk formasi lainnya akan dilaksanakan 19 Desember 2013 di SMKN 5 Surabaya pukul 08.00 WIB.
"Tujuan diadakannya TKB untuk mencari Pegawai Negeri Sipil (PNS) yang benar-benar ahli dibidangnya," ujar Mia.
Mia berharap para peserta lolos bisa langsung meng-update hasil di website www.surabaya.go.id yang merupakan situs resmi Pemkot Surabaya.
"Mulai sore ini sudah ada pengumuman peserta yang lolos TKD dan akan dites TKB," tambah Mia.
Dalam pelaksanaan TKB ini, Pemkot Surabaya memilih ITS sebagai rekan kerja sama. Artinya, pengolahan hasil diserahkan kepada pihak independen, dalam hal ini ITS.
"Karena kami ingin ada lembaga independen untuk mengatur TKB. Dan ITS merupakan salah satu lembaga dalam 10 konsorsium yang dipakai tim seleksi nasional, kami pilih," pungkas Mia.
Sumber: http://news.detik.com/surabaya/read/2013/12/17/172349/2444720/475/pemkot-gelar-tes-kompetensi-bidang-demi-dapatkan-cpns-berbobot